Sunday , December 22 2024

Belajar Dasar Trading Pemula, Ini 5 Hal Yang Perlu Diketahui!

Salah satu jenis investasi yang saat ini cukup populer di masyarakat Indonesia adalah trading saham dan forex atau valuta asing. Masyarakat umum yang ingin belajar dasar trading pemula setidaknya harus mengetahui dan menguasai lima hal dasar mengenai trading terlebih dahulu.

Investasi saham dan forex merupakan salah satu bentuk investasi yang disebut dapat menghasilkan keuntungan tinggi dengan jangka waktu yang relatif pendek. Keuntungan yang tinggi tentu memiliki resiko yang tinggi pula. Untuk menghindarinya, calon trader disarankan mengetahui dan memahami hal-hal berikut.

1. Mengetahui Aktivitas Trading

Trading dapat diartikan sebagai suatu kegiatan perdagangan produk investasi untuk memperoleh keuntungan dari adanya selisih harga antara jual dan beli. Jika produk yang diperdagangkan berupa saham maka disebut dengan istilah trading saham, jika produknya berupa forex maka disebut trading forex.

Untuk menjadi seorang trader sukses dibutuhkan kemauan untuk terus belajar agar memiliki kemampuan untuk dapat mengatur manajemen resiko dengan baik. Belajar trading dapat dilakukan dengan membaca artikel tentang trading, mengikuti pelatihan, dan menonton tutorial di berbagai situs maupun sosial media.

2. Memahami Tren Pasar

Dalam belajar trading pemula harus memahami tren pasar, sehingga ia tahu waktu yang tepat untuk menjual ataupun membeli produk investasi. Para trader dapat mengetahui kondisi tren pasar realtime dengan cara mengamati trendline yang berupa grafik pada situs atau aplikasi trading. 

Pada dasarnya para trader akan menjual produk investasi mereka ketika tren pasar sedang naik dan membeli ketika pasar sedang turun. Hal ini perlu dipelajari secara berkala agar lebih familiar dengan pergerakan tren pasar.

3. Mengetahui Broker atau Pialang Yang Tepat Dan Terpercaya

Broker atau pialang berperan sebagai perantara para trader dalam aktivitas trading yang akan mempengaruhi besarnya keuntungan ataupun kerugian yang didapatkan. Oleh karenanya, trader harus dapat  memilih broker yang memiliki kredibilitas dan kualitas yang bagus agar keuntungannya maksimum dan menghindari kerugian.

Untuk mendapatkan broker yang terpercaya, trader sebaiknya menggunakan broker resmi, lalu lakukan survey terhadap ulasan yang diberikan oleh trader lain. Trader harus membandingkan ulasan yang telah diperoleh masing-masing calon broker kemudian pilih broker yang memiliki jumlah ulasan positif paling banyak.

4. Memahami Instrumen Dalam Aktivitas Trading

Dalam trading terdapat beberapa macam instrumen yang harus diketahui dan dipahami oleh trader yaitu, sideways, line chart, dan bar chart. Instrumen yang paling populer adalah candlestick, instrumen yang mudah digunakan ini merupakan metode diagram kuno untuk menghitung akurasi dalam perhitungan.

5. Mengetahui Cara Memulai Trading

Setelah mengetahui dan memahami hal dasar mengenai trading, yang harus diketahui oleh calon trader berikutnya adalah bagaimana cara memulai trading. Untuk memulai trading, pada umumnya trader harus membuka rekening efek di perusahaan sekuritas misalnya di Bursa Efek Indonesia terlebih dahulu.

Setelah membuka rekening efek selanjutnya trader harus menentukan perusahaan sekuritas  atau broker sebagai perantara investasi misalnya BCA. Kemudian setorkan dana investasi ke perusahaan sekuritas yang telah dipilih. Selanjutnya trader harus menganalisis tren pasar untuk menentukan kapan ia akan menjual ataupun membeli saham.

Itulah 5 hal yang harus diketahui dalam belajar dasar trading bagi pemula. Kunci dalam trading adalah kesabaran dan kehati-hatian. Setiap orang yang pantang menyerah dan memiliki tekad untuk terus belajar pasti akan meraih kesuksesan di kemudian hari, termasuk dalam trading.