Thursday , November 7 2024

4 Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka dengan Mudah

Cara Mengatasi Play Store Tidak Bisa Dibuka – Untuk pengguna android, play store adalah suatu aplikasi yang utama bagi penggunanya. Pasalnya di play store ini kita bisa mengunduh secara gratis atau berbayar semua aplikasi yang kita inginkan.

Jika hal ini tidak berfungsi baik maka Anda tidak bisa menambah, mengurangi, bahkan memperbarui aplikasi yang sudah ada. Mendapatkan aplikasi ini tidak susah karena setiap smartphone android sudah tersedia. Hanya saja beberapa penggunan pernah mengalami sulitnya untuk membuka play store yang disebabkan handphone baru saja di root. Dan berikut ada cara mengatasi play store tidak bisa dibuka.

Mengganti Akun Google

Saat membeli smartphone, tentunya langkah pertama kali adalah diharuskan membuat sebuah akun di google. Karena google adalah suatu akses pertama yang bisa membuat aplikasi di samrtphone android berjalan dengan baik dan lancar.

Salah satu aplikasi yang diharuskan mengakses ke google adalah play store. Nah, jika play store Anda tidak bisa dibuka cobalah untuk mengecek akun google Anda barangkali lupa pasword, belum registrasi dengan baik, atau lain sebagainya. Jika tetap tidak bisa buatlah akun google baru dengan hati-hati dan diperhatikan lagi dengan baik. Setelah selesai Anda bisa mencoba kembali membuka aplikasi play store.

Menghapus Chache di Play Store

Cara selanjutnya adalah kemungkinan smartphone Anda mengalami lemot yang terjadi karena ada chace sebuah file yang akan tersimpan otomatis di smartphone Anda. Untuk menghapusnya Anda pilih salah satu aplikasi yang terinstal kemudian pilih play store dibagian bawah yang Anda buka tadi terdapat pilihan “hapus chache”, klik maka setelah terhapus play store bisa terbuka kembali.

Mengecek Dengan Benar Waktu dan Tanggal Pada Smartphone

Cara selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah mengecek waktu dan tanggal di smartphone Anda. Hal ini mungkin saja terlihat remeh, namun ternyata bisa berakibat pada tidak bisa dibukanya aplikasi play store yang dimiliki. Untuk mengatasi hal tersebut pilihla ke menu setting- pilih tanggal dan waktu- jika belum selesai atur seusai dengan waktu dan tanggal sekarang – pilih dan centang- setelah itu coba kembali membuka play store. Semoga berhasil, Jika belum silahkan memakai cara selanjutnya.

Mengecek Manager Aplikasi

Cara selajutnya adalah mengecek manager aplikasi kemudian menyetting ulang apliaksi tersebut. Saat manager aplikasi terbuka pilihlah pengaturan kemudian pilih salah satu aplikasi yang sudah terinstal, masuk ke pilihan bar, pilih download atau bahasa populernya unduh, geser handphone Anda ke sebelha kanan dan piihlah reset aplikasi. Anda tidak perlu khawatir untuk meresetnya karena aplikasi yang ada akan di refresh dan tersusun lebih rapi. . Setelah selesai buka kembali Play Store nya maka akan terbuka seperti sedia kala.

Semoga informasi mengenai cara mengatasi play store tidak bisa dibuka di atas bermanfaat untuk Anda. Selamat mencoba dan semoga berhasil!